Tuesday, November 17, 2020

,

Bangku 1000 Kisah

 



Empat kali saya melintas di jalur ini. Dengan bangku taman cantik di sisi jalannya.

Pada lintasan pertama, sepasang remaja duduk di sana. Entah ada masalah apa, wajah perempuannya tampak sedih, marah dan galau. Sementara yang lelaki tampak sibuk menghibur, menenangkan sambil sesekali menyeka air mata di pipi pasangannya.

Saya berlalu. Dengan sepeda. Sembari menikmati pemandangan.
Continue reading Bangku 1000 Kisah

Saturday, November 7, 2020

,

Melawan Trauma Mendadak Catlover



Suatu hari di pagi yang cerah, kami terusik dengan suara memelas yang terdengar dari arah depan rumah. Suara kucing kecil yang sepertinya ketakutan, bingung atau apalah. Intinya kami benar-benar terusik karena suaranya terus menerus tak berhenti. 

Bertiga (saya, Prema dan Ayah) mencari-cari sumber suara itu. Di bawah pohon, di taman depan, di bawah tangga, teras samping, garasi, gak ada kittennya. Tapi suaranya terdengar dekat sekali. Sampai akhirnya, menjelang sore saat Ayah berencana mencuci mobil, ketemu deh sumber suaranya. Si Kitten terjebak di bawah kap mobil. Meringkuk di balik plat. Dan terus mengeong memelas. Haduuuuuh…. 
Continue reading Melawan Trauma Mendadak Catlover

Monday, September 7, 2020

UnInstall 2020

 


“Kalau saja tahun 2020 ini adalah aplikasi, rasanya sudah saya uninstall saja.  Terlalu banyak sedih dan duka di tahun ini”

Rangkaian kalimat di atas bukanlah sekedar ucapan atau tarian jemari biasa.  Saya bersungguh-sungguh.  Entahlah, saya merasa tahun ini begitu berat.  Bahkan sejak awal tahun.  Rasanya kami terus menerus mendapat ujian.

Iya.  Saya tahu.  Tak pantas untuk mengeluh ditengah sekian banyak berkah.  Tak boleh menuntut setelah sekian banyak kebaikan.  Saya tak bermaksud kurang bersyukur.  Saya tak bermaksud menyalahkan siapa-siapa, apalagi menyalahkan Tuhan.  Tidak.  Saya hanya ingin mengeluarkan sesak di dada yang begitu menghimpit.

Rasanya belum kering air mata ketika 22 Februari 2020 pukul 7 pagi,  Kabar duka itu datang.  Meruntuhkan duniaku.  Menggelapkan semua.  Rasanya hati saya hancur lebur.  Tak mampu bergerak bahkan sekedar mengangkat kaki untuk melangkah.  Bapak pergi.  Untuk selamanya.

Continue reading UnInstall 2020

Friday, May 15, 2020

Rahasia Kulit Sehat Alami Bersama Mama’s Choice



“Stop dulu semua pemakaian skincare dan kosmetiknya selama kehamilan dan menyusui nanti ya,”

Familiar dengan anjuran itu? Yup. Itu anjuran yang paling sering kita dengar disampaikan kepada ibu hamil dan menyusui.  Saat sedang hamil, bukan hanya asupan makanan saja yang harus dijaga sebaik mungkin demi kesehatan dan tumbuh kembang janin dalam kandungan tapi juga pemakaian kosmetik dan produk perawatan kulit.
Continue reading Rahasia Kulit Sehat Alami Bersama Mama’s Choice

Tuesday, January 28, 2020

Mau Kemesraan Bersama Pasangan Tak Luntur? Ini Rahasianya!



Setiap pasangan yang menikah tentunya memimpikan untuk selalu bersama hingga ajal memisahkan.  Tak sekedar bersama, namun tetap hangat dan mesra meski umur kian menua dengan uban yang makin bertambah sebagai pernik cantik di kepala.

Pernikahan adalah berjuang selamanya untuk senantiasa merawat cinta, menjaga kemesraan dan saling menguatkan.  Kalau waktu pacaran yang nampak hanya baik-baiknya saja, maka saat menikah banyak hal yang perlu diselaraskan.  Tak ada yang sempurna, selalu ada cela dan celah untuk berbuat salah baik sengaja maupun tidak.  Karena itu, hati yang lapang dan sabar senantiasa harus dijaga.
Continue reading Mau Kemesraan Bersama Pasangan Tak Luntur? Ini Rahasianya!